Berita

Bupati Lepas Sebanyak 285 Calon Jemaah Haji Kabupaten Dharmasraya

Dharmasraya, --, Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, SE bersama Wakil Bupati Dharmasraya, H.Amrizal Datuak Rajo Medan, S.Sos melepas Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Dharmasraya sebanyak 285 orang di Masjid Agung Babussalam, Pulau Punjung, Dharmasraya, Minggu (6/7).

Rombongan calon haji Dharmasraya yang terdiri dari 272 CJH reguler dan 13 orang CJH plus itu, akan berangkat hari Minggu (6/8) kemarin menuju Embarkasi Padang, dan akan dilanjutkan dengan penerbangan ke Madinah pada Senin (7/8) pukul 14.00 Wib. Rombongan ini tergabung pada kelompok terbag (Kloter) 10 gelombang pertama.

Turut hadir Asisten Pemerintah dan Kesra, Drs.Irsyad, MM, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Adlisman, S.Sos,M.Si, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala SKPD dan tokoh masyarakat setempat.

Bupati mendoakan semoga calon jemaah haji, agar diberi keselamatan oleh Allah, SWT dalam perjalanan ke tanah suci, selamat pula dalam kepulangannya, nanti.

Ia menamahkan, semoga semua CJH dapat menunaikan ibadah dengan khusuk sehingga menjadi haji yang mabrur.

Sesaat sebelumnya, Kepala Bagian Administrasi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Dharmasraya, Safrudin, S.Sos, M.Si yang didampingi Kasubag Koordinasi Dikbudparpora, Kaspul Asrar, S.Ag, menjelaskan calon jamaah haji (CJH) Kabupaten Dharmasraya mengalami peningkatan sebanyak dua kali lipat lebih pada tahun ini, dari 103 orang pada 2016 menjadi 285 orang pada tahun ini

Pemkab Dharmasraya menyediakan tujuh unit bus untuk membawa rombongan CJH tersebut. Selain itu, rombongan juga didampingi 30 orang panitia penyelenggara haji, yang terdiri dari unsur ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya, Bagian Kesra Setdakab Dharmasraya, paramedis Dinas Kesehatan, Dinas Satpol PP dan Damkar dan beberapa anggota Kepolisian Resor (Polres) Dharmasraya.

Menurutnya, meningkatnya jumlah CJH Dharmasraya pada tahun ini, mengindikasikan semakin membaiknya tingkat perekonomian masyarakat. Semoga hal itu paralel dengan peningkatan iman dan taqwa masyarakat Dharmasraya.

Pada Kesempatan lain, Ketua Tim Kesehatan Calon Jemaah Haji Dharmasraya, dr. Rahmadian melalui paramedisnya, Ns.Refdianto, S.Kep menuturkan, semua CJH telah diperiksa oleh tim kesehatan secaa berkala. Pemeriksaan pertama dilakukan pada bulan Februari, dan pemeriksaan kedua pada Mei yang lalu.

Laporan hasil pemeriksaan itu akan dituangkan dalam bentuk berita acara "Istitaah" yang menjelaskan derajat kesehatan CJH, dengan empat klasifikasi, yaitu memenuhi syarat berangkat, memenuhi syarat berangkat dengan pendampingan, tidak memenuhi syarat sementara dan tidak memenuhi syarat untuk berangkat.

Dari pemeriksaan tersebut, tidak ditemukan CJH yang termasuk kelompok tidak memenuhi syarat. Artinya, semua CJH dinyatakan sehat dan memenuhi syarat untuk diberangkatkan, dengan rincian 265 orang memenuhi syarat untuk berangkat dan 7 orang memenuhi syarat berangkat dengan pendampingan.

Selanjutnya, dari 13 CJH plus yang diperiksa, semuanya dinyatakan sehat dan dapat berangkat ke Mekkah.

Refdianto menambahkan, walaupun semua CJH saat ini dinyatakan sehat dan memenuhi syarat untuk berangkat, namun tetap dilakukan pemeriksaan ketiga di embarkasi Padang pada Minggu (6/8) sore.(mashuri)